Selasa, 15 Oktober 2013

Hari keenam dalam waktu kerja di Hazaka Plant….
Ada beberapa kegiatan yang kita lakukan. Yakni :
a.       Melakukan observasi ke septic tank salah seorang warga jepang di rumahnya
b.      Kembali membuat media gellan gum + CaCl2 sebanyak 60 plate, dibagi dua karena ada yang di letakkan di suhu 500C dan Room Temperature.
c.       Kembali melakukan penyaringan 3 sampel hari jumat sudah dikerjakan jadi melanjutkannya/
d.      Proses pemanasan sampel (3), selama 40 menit. Pembuatan media hampir sama CaCl2 0,5gr dan Gelan gum 7,5 gr.
e.      Melakukan pengamatan bakteri tanah Nuka ditemukan Ktedonobakteria sp dan Streptomyces sp.
f.        Kembali melanjutkan untuk ICP mass
g.       Mempersiapkan sampel tanah untuk diinokulasikan ke dalam media yang sudah dibuat
h.      Mempersiapkan sampel tanah untuk uji DNA. Intinya isolasi bakteri yang ada didalam tanah pake ISOIL Kit , jadi yang baru diproses 2 sampel.


Itu kegiatan di lab selagi kerja .
Ada beberapa hal yangcukup unik yakni ketika pulang dari Hazaka kami meminta tolong diantar oleh kang Sakai ke Sevel, eh dia malah bercanda dia menjadi taxi driver dengan tarif expensive. Ya kita mah ketawa aja, orang kalo disruruh bayar juga puyeng bayarnya pake apa/ hehe

Setelah ke sevel belanja buah, minuman buah, pisang, roti dsb kami pun nego dan diantar kembali pulang ke penginapan dan kelewatan. Tapi gapapa soalna kondisi lagi ujan ritik ritik.


Selanjutnya ini kondisi tubuh team, Irfan alhamdulilllah masih kuat, penulis masih oke udah turun 1,5kg, Nabila sudah mulai bersin, ka isnin drop dia minum obat dan memilih untuk tidur diawal waktu setelah salat isya. Mudah mudahan beliau sembuh, mohon doanya kawan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

  Hari ke 7 Ada pertanyaan untuk apa Puasa? Pertanyaan dari seorang ustad ketika ceramah pada saat sebelum salat tarawih berjamaah di ma...